IKATAN ION : PENJELASAN DAN CONTOH

Apa itu Ikatan Ion?
Ikatan ion adalah ikatan yang terbentuk karena adanya serah terima elektron atau perpindahan elektron dari satu atom ke atom lainnya. Atom yang menyerahkan/melepas elektron membentuk ion positif sedangkan atom yang menerima/menangkap elektron membentuk ion negatif, sehingga timbul gaya elektrostatik antara kedua ion yang bermuatan.

Jadi pada dasarnya atom-atom membentuk ikatan ion karena masing-masing ingin mencapai kesetimbangan/kestabilan seperti struktur elektron gas mulia (kaidah oktet). Ikatan ion dapat terbentuk antara:
  1. Ion positif dengan ion negatif.
  2. Atom-atom berenergi ionisasi kecil (atom unsur golongan IA IIA dan IIIA) dengan atom-atom berafinitas elektron besar (atom unsur golongan VA, VIA dan VIIA).
  3. Atom-atom dengan kelektronegatifan kecil dengan atom-atom yang memiliki keelektronegatifan besar.
Karena unsur golongan IA, IIA dan IIIA merupakan unsur logam sedangkan unsur golongan VA, VIA dan VIIA merupakan unsur nonlogam jadi bisa dikatakan bahwa ikatan ion adalah ikatan antara unsur logam dengan unsur nonlogam.

Ikatan Ion = Unsur Logam + Unsur Nonlogam

Proses Pembentukan Ikatan Ion
Sebagaimana telah diuraikan di atas, ikatan ion terjadi antara ion positif dengan ion negatif karena adanya gaya tarik-menarik elektrostatik. Syarat terjadinya ikatan ion adalah salah satu atom mampu melepaskan elektron (tanpa memerlukan banyak energi) dan atom yang lain mampu menerima elektron.

Senyawa yang terjadi karena ikatan ion disebut dengan senyawa ion. Berikut ini adalah contoh proses pembentukan ikatan ion antara atom 11Na dan 9F dalam NaF.
Konfigurasi elektron Na dan F adalah:

Na = 2, 8, 1 (melepas 1 elektron) membentuk Na+
F = 2, 7 (menerima 1 elektron) membentuk F
Proses pembentukan ikatan adalah sebagai berikut:
Na
Na+ + e
F + e
F
Na + F
Na+ + F

NaF

Dengan menggunakan struktur lewis, proses pembentukan NaF dapat digambarkan sebagai berikut:
Contoh Senyawa yang Berikatan Ion
Berikut ini adalah tabel contoh senyawa ion beserta jenis dan golongan unsur penyusun senyawa tersebut.

Senyawa IonUnsur Penyusun
LogamNonlogam
IAIIAIIIAVAVIAVIIA
K2O




CaO




Al2O3




NaCl




MgCl2




AlCl3




MgO




NaF




Na2O




CaF2




Li2O




AlF3




CaCl2




KCl




SrO




MgBr2





SrCl2





Posting Komentar

0 Komentar